Cara Flashing Samsung Galaxy A51 SM-A515F Firmware Official Android 11

https://www.ditflasher.com/2022/01/cara-flashing-samsung-galaxy-a51-sm-a515f-firmware-official.html

    Samsung A51 yang dirilis pada tahun 2019 ini dibilang smartphone yang cukup menarik untuk dipakai di tahun sekarang ini (2022), memiliki spesifikasi chipset menggunakan Exynos 9611 dengan CPU Octa Core dan dukungan GPU MALI-G72 MP3, yang dimana dengan spek seperti ini sudah bisa dibilang cukup mumpuni di golongannya.

Samsung A51 SM-A515F ini juga memberikan dukungan pembaharuan berupa pembaharuan manual maupun otomatis, dan tentunya bisa digunakan untuk solusi permasalahan software berupa bootloop, sayang nya aplikasi telah berhenti, lupa pola, nghank, downgrade atau upgrade, dan permasalahan software lainnya.

Ngomong-ngomong mengenai masalah software, disini ditFlasher akan membuat tutorial cara flash Samsung Galaxy A51 untuk mengatasi permasalahan yang terjadi pada ponsel Samsung Anda seperti yang sudah saya tulisakan di atas.

Dan disini saya akan bagikan beserta file-file untuk kebutuhan flashing Samsung Galaxy A51 yang saya dapat dari website resminya samsung lalu saya reupload lagi ke googe drive supaya Anda tidak Keribetan dengan mendownloadnya dikarenakan harus registrasi akun dan kecepatan downloadnya pun dibatasi (kecuali premium)😄. 

Bahan-Bahan Flashing Samsung Galaxy A51 SM-A515F

Unduh dan siapkan beberapa file dan alat seperti yang saya tulisakan di bawah ini;

Langkah-Lamgkan Flash Samsung Galaxy A51 SM-A515F Via Odin

Setelah Alat dan Bahan sudah Anda siapkan lanjut ke langkah langkah cara Flashing nya, anda bisa ikuti tutorial seperti yang sudah saya tulisakan di bawah ini;
note* Pastikan baterai handphone anda di atas 70% untuk berjaga-jaga supaya handphone tidak kehabisan baterai pada saat proses flashing berlansung yang akan mengakibatkan hal yang tiddak di inginkan.

  1. Ekstrack semua bahan yang sudah Anda download di atas
  2. Install Samsung USB Driver pada Perangkat Komputer Anda
  3. Jalankan Aplikasi Odin, kemudian masukan file firmware yang sebelumnya sudah Anda extract pada kolom di aplikasi Odin, seperti file BL pada kolom BL, > file AP pada kolom AP > file CP pada kolom CP dan file CSC pada kolom CSC seperti pada gambar di bawah ini;

    https://www.ditflasher.com/2022/01/cara-flashing-samsung-galaxy-a51-sm-a515f-firmware-official.html

  4. Jika file firmware sudah Anda masukan pada aplikasi Odin, langkah selanjutnya beralih ke handphone nya, dalam kondisi handphone mati (shutdown) tekan tombol Volume UP dan Volume Down secara bersamaan

    https://www.ditflasher.com/2022/01/cara-flashing-samsung-galaxy-a51-sm-a515f-firmware-official.html

  5. Kemudian hubungkan handphone ke komputer menggunakan kabel data Type C yang sudah anda siapkan, maka handphone akan masuk ke tampilan warning seperti pada gambar di bawah ini;

    https://www.ditflasher.com/2022/01/cara-flashing-samsung-galaxy-a51-sm-a515f-firmware-official.html

  6. Setelah handphone Anda masuk ke tampilan Warning, lanjut tekan tombol Volume Up untuk masuk ke Download Mode, maka handphone Samsung Galaxy A51 Anda akan terbaca COM;XX pada aplikasi Odin

    https://www.ditflasher.com/2022/01/cara-flashing-samsung-galaxy-a51-sm-a515f-firmware-official.html

  7. Setelah handphone Anda terbaca di aplikasi Odin ID:COM, lanjut klik tombol Start pada Odin untuk memulai flashing dan jika proses flashing berjalan, Anda tunggu sampai selesai bertuliskan PASS pada progress lalu Smatrphone Anda akan restart dengan sendirinya

    https://www.ditflasher.com/2022/01/cara-flashing-samsung-galaxy-a51-sm-a515f-firmware-official.html

  8. Sampai sini proses Flashing Samsung A51 kesayangan Anda selesai.

Pada saat proses booting setelah flashing memang lumayan lama sekitar 5-7 menitan, Anda tunggu saja proses bootingnya sampai selesai dan jangan coba-coba untuk mematikan handphone secara tiba tiba karena akan merusak smartphone Anda.

Begitulan cara Cara Flashing Samsung Galaxy A51 SM-A515F menggunakan file Firmware Ofiicial, Semoga tutorial singkat ini dapat bermanfaat bagi anda dan semua pembaca nya, jangan lupa share dan nantikan update tutorial lainnya dari blog ini ya, Terimakasih😇.

Posting Komentar untuk "Cara Flashing Samsung Galaxy A51 SM-A515F Firmware Official Android 11"